Kebutuhan Sinar Berbagai Macam Jenis Aggrek

AAORCHID — Salah satu faktor penting didalam merawat tanaman anggrek adalah sinar matahari. Seperti tanaman lainnya , bunga anggrek memerlukan sinar matahari untuk berfotosintesis. Namun sedikit berbeda dengan jenis tanaman lainnya, secara umum di habitat asalnya tanaman anggrek hidup pada dahan-dahan pohon sehingga setiap hari ternaungi dari paparan sinar matahari langsung. Karena jenis anggrek bermacam-macam kebutuhan sinar matahari juga berbeda-beda.

Untuk mengakomodasi kebutuhan sinar matahari yang berbeda-beda tersebut pada budidaya anggrek diberikan perlindungan berupa paranet yang memungkinkan intensitas cahaya matahari bisa di atur. Dengan intensitas matahari yang disesuaikan dengan kebutuhan tanaman anggrek, tanaman anggrek bisa tumbuh subur, optimal dan rajin berbunga.

Berikut ini kebutuhan sinar matahari berbagai macam jenis anggrek :

Jenis Anggrek

Intensitas Sinar Matahari

Vanda

20-30 %

Cattleya

20-30 %

Dendrobium

50-90 %

Paphiopedilum

10-15 %

Phalaenopshis

15-30 %

Aerides

15-30 %

Berdasarkan tingkat kebutuhan sinar matahari tersebut, kita dapat menempatkan tanaman anggrek kesayangan kita sesuai dengan kebutuhan masing-masing tanaman. Selain itu kita bisa mengatur pelindung paranet yang akan dipilih sesuai dengan jenis anggrek yang ditanam.

 

Berikut ini kebutuhan sinar matahari untuk berbagai jenis anggrek:

Anggrek yang butuh sinar Full Sun/Sinar MAtahari Penuh

  1. Aerides krabiense (anggrek spesies Thailand dan Malaysia)
  2. Arachnis (Anggrek tanah/Anggrek Kalajengking)
  3. Bullbophyllum nabawanensi (Anggrek spesies Sabah dan Kalimantan)
  4. Dendrobium lineale (Anggrek spesies Papua)
  5. Grammatophyllum (hampir semua jenis)
  6. Laelia robuscens (spesies Meksiko)
  7. Hampir semua jenis Vanda
  8. Hampir semua Onchidium

Anggrek yang memerlukan Sinar Terang

  1. Hampir semua jenis anggrek Dendrobium
  2. Hampir semua jenis anggrek Angraecum (mirip Vanda)
  3. Hampir semua jenis Bullbophyllum
  4. Hampir semua jenis Cirrbopetalum
  5. Cologyne Pandurata (Anggrek Hitam)
  6. Cologyne Speciosa

Anggrek yang butuh sinar sedang

  1. Hampir semua jenis Cattleya
  2. Hampir semua jenis Phalaenopsis
  3. Hampir semua jenis Paphiopedilum

Anggrek yang butuh sinar Teduh

  1. Sebagian dari jenis Phalaenopsis dan Paphiopedilum juga mampu bertahan di lingkungan teduh.

Anggrek yang butuh sinar Sangat Teduh

  1. Dendrobium jacobsonii
  2. Phalaenopsis corningiana
  3. Phalaenopsis gigantea